Hadiyanti, Lisa and Siregar, M. Tirtana (2018) Penentuan Frekuensi Pemesanan Komponen Lensa Kamera Menggunakan Metode Deterministik Dinamis untuk Meminimalisasi Biaya Persediaan pada PT XACTI Indonesia. Jurnal Manajemen Industri dan Logistik, 2 (2). pp. 192-205. ISSN 2598-5795

[img] Text
44-88-1-SM.pdf

Download (1MB)
Official URL: https://jurnal.poltekapp.ac.id/index.php/JMIL/arti...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan penetapan pemesanan pada komponen lensa kamera serta biaya yang dikeluarkan antara kebijakan perusahaan dengan metode deterministik dinamis. Penelitian ini menggunakan metode deterministik dinamis yaitu Algoritma Wagner-Whitin, Silver Meal, Least Unit Cost, Economic Part Period, Lot For Lot dan Least Total Cost untuk mengetahui besarnya biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan pada setiap kali pemesanan pada komponen lensa kamera. Dari semua metode deterministik dinamis tersebut, yang paling efisien adalah metode Algoritma Wagner-Whitin dengan frekuensi pemesanan 10 kali pemesanan dan biaya yang dikeluarkan sebesar Rp 34.529.190. Metode Silver Meal dengan frekuensi pemesanan 10 kali pemesanan dan biaya yang dikeluarkan sebesar Rp 35.390.310. Metode Least Unit Cost dengan frekuensi pemesanan 10 kali pemesanan dan biaya yang dikeluarkan sebesar Rp 35.234.830. Metode Economic Part Period dengan frekuensi pemesanan 10 kali pemesanan dan biaya yang dikeluarkan sebesar Rp 35.390.310. Metode Lot For Lot dengan frekuensi pemesanan 12 kali pemesanan dan biaya yang dikeluarkan sebesar Rp 36.720.396. Dan Least Total Cost dengan frekuensi pemesanan 10 kali pemesanan dan biaya yang dikeluarkan sebesar Rp 35.390.310. Pada kebijakan perusahaan melakukan 12 kali pemesanan dengan biaya Rp 36.720.396. Sehingga usulan perbaikan yang dapat diberikan adalah perusahaan diharapkan menggunakan metode Algoritma Wagner-Whitin yang memiliki frekuensi pemesanan dan biaya yang minimal.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Frekuensi Pemesanan, Biaya Persediaan, Deterministik Dinamis
Subjects: Manajemen Persediaan
Divisions: Publikasi Ilmiah > Jurnal Nasional
Depositing User: Muhammad Al Akbar Era
Date Deposited: 18 Jan 2022 06:35
Last Modified: 18 Jan 2022 06:35
URI: http://repository.poltekapp.ac.id/id/eprint/2181

Actions (login required)

View Item View Item